ANALISIS SEKATAN SESAR PADA SEGMEN ZONA SESAR LEMATANG CEKUNGAN SUMATERA SELATAN: IMPLIKASI TERHADAP MIGRASI HIDROKARBON

Authors

  • Shinta Ayu Puspita Institut Teknologi Bandung
  • Benyamin Sapiie Institut Teknologi Bandung
  • Indra Gunawan Institut Teknologi Bandung
  • Aveliansyah Aveliansyah Institut Teknologi Bandung

DOI:

https://doi.org/10.12962/j25023659.v11i3.9396

Keywords:

Cekungan Sumatera Selatan, sekatan sesar, Sesar Lematang, Shale Gouge Ratio (SGR)

Abstract

Sesar Lematang merupakan salah satu struktur utama di Cekungan Sumatera Selatan yang berperan penting dalam mengontrol pola deformasi, sedimentasi, dan sistem petroleum. Sesar Lematang berfungsi sebagai batas morfotektonik aktif yang terbentuk sejak fase ekstensional Eosen–Oligosen dan mengalami reaktivasi pada fase kompresi Miosen–Plio-Plistosen. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kerangka struktur dan mengevaluasi kemampuan sekatan (fault sealing capacity) Sesar Lematang berdasarkan integrasi data seismik 2D, data sumur, dan analisis petrofisika. Metode yang digunakan meliputi interpretasi seismik struktural untuk menentukan bidang dan geometri sesar, analisis petrofisika untuk menghitung kandungan lempung (Vshale), serta perhitungan Shale Gouge Ratio (SGR) guna menilai kemampuan sekatan sesar. Hasil perhitungan menunjukkan nilai SGR berkisar antara 47–61% dengan rata-rata sekitar 54%. Kombinasi kedua parameter tersebut. Implikasi hasil penelitian ini menunjukkan bahwa segmen-segmen Sesar Lematang berpotensi membentuk perangkap bertipe fault-bounded dan perangkap kombinasi stratigrafi-struktural yang baik bagi akumulasi hidrokarbon. Oleh karena itu, pemahaman terhadap kerangkas struktur dan perilaku sekatan Sesar Lematang menjadi aspek penting dalam strategi eksplorasi dan pengembangan migas di Cekungan Sumatera Selatan

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2026-01-02

How to Cite

Puspita, S. A., Sapiie, B. ., Gunawan, I. ., & Aveliansyah, A. (2026). ANALISIS SEKATAN SESAR PADA SEGMEN ZONA SESAR LEMATANG CEKUNGAN SUMATERA SELATAN: IMPLIKASI TERHADAP MIGRASI HIDROKARBON . urnal eosaintek, 11(3), 419–426. https://doi.org/10.12962/j25023659.v11i3.9396

Issue

Section

Articles