Pelatihan Menulis Cerita dengan Tema Religi kepada Siswa SMPN 1 Tualang

Penulis

  • Wilda Srihastuty Handayani Piliang Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Islam Riau, Pekanbaru, Indonesia
  • Alber Alber Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Islam Riau, Pekanbaru, Indonesia
  • Fauzul Etfita Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Universitas Islam Riau, Pekanbaru, Indonesia

Kata Kunci:

Abdimas, Menulis cerita, Pelatihan menulis, Siswa, Sosialisasi

Abstrak

Pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk pelatihan menulis cerita dengan tema religi telah dilakukan kepada siswa kelas IX.8 di SMPN 1 Tualang. Pelatihan ini dianggap urgen karena minat siswa dalam bersastra khususnya menulis cerita mash rendah. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk mengembangkan keterampilan menulis, meningkatkan pemahaman agama, membangun karakter dan moral, serta menciptakan lingkungan kreatif dan toleran di sekolah. Metode pelatihan mencakup pembukaan dan pemaparan materi, pelatihan menulis, presentasi dan diskusi, serta penilaian dan penghargaan. Hasilnya menunjukkan peningkatan keterampilan menulis siswa, pemahaman agama yang lebih dalam, dan terciptanya lingkungan belajar yang lebih kreatif dan toleran. Analisis hasil, hambatan yang dihadapi, serta implikasi jangka panjang dari pelatihan ini dijelaskan dalam artikel pengabdian ini. Simpulan menyoroti pentingnya pengabdian kepada masyarakat dalam mengembangkan potensi kreatif dan nilai-nilai moral siswa.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-20

Cara Mengutip

Piliang, W. S. H., Alber, A., & Etfita, F. . (2024). Pelatihan Menulis Cerita dengan Tema Religi kepada Siswa SMPN 1 Tualang. Sewagati, 8(3), 1757–1767. Diambil dari https://journal.its.ac.id/index.php/sewagati/article/view/1048

Terbitan

Bagian

Articles