Pengembangan Pemasaran Digital dan Finansial bagi Pengusaha Perempuan dalam Pemberdayaan Usaha Mikro di Surabaya

Penulis

  • Alvida Mustika Rukmi Departemen Matematika, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Kampus ITS, Keputih, Sukolilo, Surabaya 60111
  • Mohammad Isa Irawan Departemen Matematika, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Kampus ITS, Keputih, Sukolilo, Surabaya 60111
  • Imam Mukhlash Departemen Matematika, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Kampus ITS, Keputih, Sukolilo, Surabaya 60111
  • Nurul Hidayat Departemen Matematika, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Kampus ITS, Keputih, Sukolilo, Surabaya 60111
  • Mohammad Iqbal Departemen Matematika, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Kampus ITS, Keputih, Sukolilo, Surabaya 60111

Kata Kunci:

Pemasaran Digital, Pengusaha wanita, Aplikasi Finansial, Usaha Mikro

Abstrak

The Homemade adalah salah satu UMKM yang sedang berkembang di Surabaya, menghasilkan produk kuliner berbahan baku lokal daerah berupa sambal dan camilan. UMKM The Homemade masih termasuk dalam kategori usaha mikro namun mampu membuktikan produknya dapat meraih animo pasar di kota Surabaya khususnya Surabaya timur, dimana produk The Homemade sudah dijual di toko sambal Bu Rudi Surabaya. UMKM The Homemade didirikan oleh seorang wanita yang berkeinginan agar para wanita di sekitar tempat tinggalnya dapat turut serta dalam kegiatan bisnisnya. Permasalahan yang dihadapi oleh pemilik UMKM The Homemade berkenaan dengan strategi bisnis, pemasaran, dan pengelolaan finansial. Perancangan strategi bisnis dengan menggunakan bisnis model kanvas (BMC), disusun berdasarkan faktor internal dan eksternal yang ada dan BMC sangat mudah untuk diaplikasikan dalam bisnis. Penggunaan aplikasi pemasaran thehomemade.id berbasis web membantu pengusaha UMKM The Homemade dalam pemasaran agar mampu meningkatkan volume penjualan dan memperluas pangsa pasar. Sedangkan aplikasi finansial yakni aplikasi kasir pintar membantu dalam pengelolaan hasil penjualan. Usaha UMKM The Homemade diharapkan mampu bersaing terutama dalam penyajian produk kuliner yang higienis. Hasilnya kini UMKM tersebut mampu menghasilkan produk dan market yang bagus sehingga UMKM ini dapat berkembang menjadi usaha madani kedepannya.

Unduhan

Diterbitkan

2024-03-13

Cara Mengutip

Rukmi, A. M., Irawan, M. I. ., Mukhlash, I. ., Hidayat, N. ., & Iqbal, M. . (2024). Pengembangan Pemasaran Digital dan Finansial bagi Pengusaha Perempuan dalam Pemberdayaan Usaha Mikro di Surabaya. Sewagati, 8(2), 1276–1284. Diambil dari https://journal.its.ac.id/index.php/sewagati/article/view/488

Terbitan

Bagian

Articles

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama