Isi Artikel Utama

Abstrak

Salah satu zat gizi yang amat penting bagi pertumbuhan, kesehatan, dan kecerdasan adalah protein. Sumber makanan yang mengandung banyak sekali protein adalah ikan, yang amat melimpah sebagai salah satu kekayaan alam Indonesia. Selain kaya akan protein, ikan pun mengandung asam lemak esensial omega-3 jenis DHA (decosahexaenoic acid) yang baik bagi kesehatan sebab dapat mengurangi resiko penyakit jantung, mencegah peningkatan tekanan darah, menghambat proses kepikunan termasuk alzheimer, serta mampu menekan risiko penyakit- penyakit autoimmun dan masalah emosional. Meningkatkan minat masyarakat dalam mengkonsumsi ikan ini menjadi fokusan yang dapat meningkatkan kualitas asupan gizi masyarakat, dan yang kedua, bertumbuhnya perekonomian nelayan kecil dan usaha kuliner ikan. Tujuan utama kegiatan ini adalah memberdayakan kelompok wanita nelayan kecil yang sekaligus sebagai penjual olahan hasil laut termasuk ikan untuk meningkatkan minat masyarakat dalam mengkonsumsi ikan. konsep eko-efisiensi dalam melakukan identifikasi masalah bertujuan untuk memperoleh efisiensi dari aspek ekonomi dan ekologi. Program ini menitikberatkan dalam pengembangan keekonomian dari penerima manfaat. keberlanjutan dari program tersebut dan kemandirian dari penerima manfaat ketika tim pengabdi telah selesai melaksanakan program secara waktu. Pelaksanaan kegiatan ini menyesuaikan situasi dan kondisi pandemic covid-19, sehingga sebagian kegiatan dilaksanakan secara daring dan sebagian lainnya secara luring terbatas, atau dengan kata lain pelaksanannya bersifat blended.

Kata Kunci

Produk Olahan Ikan Gerakan Gemar Makan Ikan Pemberdayaan Kelompok Wanita Nelayan

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Mukhtasor, Hadiwidodo, Y. S. ., Prastianto, R. W. ., Sholihin, Rahmawati, S. ., Dhanis, W. L. ., & Satrio, D. . (2022). Upaya Peningkatan Nilai Produk Olahan Hasil Laut dan Partisipasi Gerakan Gemar Makan Ikan bagi Kelompok Wanita dan Anak Nelayan. Sewagati, 5(2), 106–111. Diambil dari https://journal.its.ac.id/index.php/sewagati/article/view/396

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>