Isi Artikel Utama

Abstrak

Studi ini mengevaluasi dampak pelatihan desain antarmuka mobile application (aplikasi perangkat bergerak) menggunakan Figma terhadap peningkatan wawasan dan keterampilan guru MGMP TIK di Surabaya. Kegiatan pelatihan yang diikuti 43 peserta terlaksana dalam dua tahap, yakni penyampaian materi dan pendampingan berupa asistensi pengerjaan desain antarmuka pada studi kasus. Metode evaluasi melibatkan pengumpulan data melalui kuesioner yang diberikan sebelum dan setelah pelatihan, serta analisis hasil penugasan desain antarmuka pada studi kasus. Sebagaimana terlihat dari hasil kuesioner. Hasil karya desain antarmuka peserta juga mencerminkan penguasaan konsep desain antarmuka aplikasi perangkat bergerak. Implikasi dari peningkatan ini berupa kontribusi positif terhadap pendekatan pembelajaran berbasis teknologi di lingkungan sekolah. Kesimpulannya, pelatihan desain antarmuka aplikasi perangkat bergerak menggunakan Figma mampu secara efektif meningkatkan pengetahuan dan keterampilan guru MGMP TIK Surabaya, yang selanjutnya dapat diterapkan dan dioptimalkan dalam konteks pembelajaran teknologi di sekolah. Studi ini memberikan landasan bagi pengembangan lebih lanjut dalam memperkaya metode pelatihan guru untuk menghadapi tantangan pembelajaran berbasis teknologi di era digital.

Kata Kunci

Antarmuka Desain Education Figma Guru Teacher Training Qualified Teacher

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Ahmadiyah, A. S., Sarno, R., Hidayati, S. C., Anggraini, R. N. E., Sungkono, K. R., & Munif, A. (2024). Pelatihan Desain Antarmuka Mobile Application dengan Figma untuk Meningkatkan Kompetensi Guru MGMP TIK Surabaya. Sewagati, 8(4), 1931–1942. https://doi.org/10.12962/j26139960.v8i4.1216

Artikel Serupa

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama